Tampilkan postingan dengan label Cendet. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Cendet. Tampilkan semua postingan

Cara Mengatasi Burung Cendet Salto

Cara Mengatasi Burung Cendet Salto



Burung cendet salto telah menjadi sebuah hal yang biasa dialami oleh para kicaumania. Ini merupakan sebuah kondisi yang berarti bahwa cendet tersebut sedang mengalami masalah, bisa karena cendet over birahi, stress atau sudah menjadi kebiasaannya sejak dulu. Namun apapun penyebabnya, yang paling penting adalah bagaimana cara mengatasi burung cendet salto. Sebab, jika kondisi seperti ini terus berlanjut, maka dapat dipastikan burung tidak akan lagi mau berbunyi.


Nah, jika hal ini tengah terjadi pada burung cendet Anda, ada beberapa tips yang perlu Anda coba untuk mengatasi masalah cendet salto. Untuk lebih lanjut, silahkan simak ulasan berikut ini:
  1. Cari tahu bagaimana rawatan harian burung cendet. Jika burung cendet Anda terus salto, maka yang pertama kali yang harus Anda lakukan adalah mencari tahu tentang rawatan harian burung cendet yang Anda beli dari pedagang atau peternak burung. Biasanya masalah ini sangat dominan terjadi jika Anda salah melakukan perawatan harian burung cendet.
  2. Cendet salto karena stress. Hal yang bisa Anda lakukan adalah dengan mengurangi porsi extra fooding, atau hentikan sementara pakan EF hingga kondisi burung mulai menunjukkan penurunan aktifitas salto.
  3. Jika mengurangi pakan EF tidak berpengaruh, Anda bisa mencoba cara lain yakni dengan memandikan burung cendet dalam keramba. Caranya mirip saat Anda menjinakkan bakalan mudah hutan yang liar. Dari pengalaman beberapa kicaumaster, mandi keramba cukup efektif untuk mengatasi burung cendet salto karena stress/over birahi.
  4. Ganti sangkar burung dengan ukuran yang lebih luas. Sangkar yang kecil terkadang membuat cendet sulit untuk bergerak (terbang), jika hal ini terus terjadi sepanjang waktu, lambat-laun burung akan mengalami stress dan salto.
Demikian cara mengatasi burung cendet salto yang bisa kami bagikan. Untuk hasil yang maksimal, lakukan perawatan diatas secara rutin setiap hari. Khusus untuk mandi keramba, burung cendet sebaiknya dimandikan 2x sehari pada pagi dan sore hari.

Sumber http://merawat-burung.blogspot.com/

      Cara Mengatasi Burung Cendet Yang Galak

      Burung cendet secara alamiah memang memiliki sifat predator yang kuat. Seperti kebanyakan predator lain, sifat galak atau gahar itu kadang muncul pada burung cendet meski udah kita piara sejak kecil atau anakan atau bakalan.

      Sering terjadi burung cendet suka nyerang dan mematuk tangan saat diberi pakan. Nyebelin kan? Dengan paruhnya yang lumayan tajam, tentu bisa bikin sakit tangan orang yang hendak ngasih makan, bahkan si empunya sendiri.  Burung cendet jadi super agresip. Sebenarnya ada beberapa faktor yang menyebabkan burung cendet jadi galak. Pertama, karena memang lagi lapar. Kedua, lagi stress. Dan ketiga, si burung cendet lagi OB (over birahi). Nah, untuk mengatasi kegalakan burung cendet ini tentu penanganannya berbeda, tergantung faktor penyebabnya.

      Berikut Cara Mengatasi Burung Cendet Galak, dan penanganannya secara umum tanpa melihat faktor penyebab si burung cendet yang super agresif.

      Cara Mengatasi Burung Cendet Galak

      Pertama, Pemandian Yang Tepat

      Lakukan pemandian pada burung cendet dengan tepat dan benar. Saat ingin mengambil wadah pakannya berikan dulu 1 ekor jangkrik biar si burung makan jangkrik dan tidak mematuk tangan Anda. Setelah wadah diambil kemudian burung dimandikan sampai basah kuyup. Karena umumnya, saat basah sudah pasti burung tidak akan mematuk tangan lagi, sehingga Anda dengan leluasa dan mudah bisa mengambalikan wadah pakan dan minum ke sangkar.

      Kedua, Pasang Serutan Rafia

      Burung yang mematuk atau nyucukan dapat dikendalikan dengan memberi mainan berupa tali rafia yang diserut dan digantung di sangkar. Ikatlah serutan rafia pada salah satu bagian sangkar agar si burung cendet yang suka nyucuk itu bermain dengan rafia tadi, biarkan sampai ludes, maka lama kelamaan burung tidak akan galak lagi.

      Ketiga, Isolasi atau Jauhkan dari Burung Kecil

      Sifat predator burung cendet muncul bila di dekatnya ada burung kecil. Bila setiap hari terbiasa dekat dengan burung kecil maka burung cendet juga bisa menjadi galak, sifat alamiahnya sebagai predator muncul. Untuk itu gantunglah burung cendet Anda sendirian atau diisolasi / diasingkan. Untuk pemasteran tetap dapat dilakukan dengan cara dikerodong atau dipisahkan dengan sekat.

      Demikian tiga Cara Mengatasi Burung Cendet Galak. Mudah-mudahan setelah Anda coba dan merawat burung cendet dengan baik, sifat galak dan over agresif si burung cendet kesayangannya bisa diredam, sehingga si burung lebih fokus kembali pada suara, pandai berkicau dan burung cendet jadi gacor lagi.


      Sumber http://merawat-burung.blogspot.com/2016/09/cara-mengatasi-burung-cendet-galak.html

      Cara Membedakan Burung Cendet Jantan dan Betina

      Cara Membedakan Burung Cendet Jantan dan Betina � Burung Cendet, burung kicau yang memiliki suara indah dan bervariatif. Burung Cendet atau burung pentet atau burung toet (mau nyebut apa aja boleh) adalah burung yang bersifat teritorial dan cenderung galak untuk melindungi teritorinya.

      Maka, tak jarang jika hendak dipegang, burung ini cenderung galak dan suka mematuk tangan kita. Tetapi jika Burung Cendet ini dipelihara sejak piyikan atau anakan, sifat galaknya hilang. Bahkan cenderung jinak dan lenjeh.

      Cara Membedakan Burung Cendet Jantan dan Betina

      Burung Cendet jantan dan Burung Cendet betina juga memiliki karakter yang berbeda. Tahu nggak bagaimana Cara Membedakan Burung Cendet Jantan Dan Betina? Bagi para pemula mungkin masih cukup sulit untuk membedakan jenis kelaminnya, tetapi bagi yang sudah senior dan berpengalaman pasti sangat mudah membedakannya.

      Bagi Anda penyuka Burung Cendet dan yang masih pemula, berikut Cara Membedakan Burung Cendet Jantan Dan Betina secara umum dilihat dari bentuk fisiknya.

      Ciri-Ciri Burung Cendet Jantan

      • Bulu berwarna hitam pada bagian pipi cendet jantan terlihat hitam mencolok/lugas.
      • Bentuk kepala cendet jantan terlihat lebih datar/ceper.
      • Pada saat masih anakan, Burung Cendet jantan memiliki warna hitam pada bagian ekornya.
      • Pada bagian supit, cendet jantan memiliki bentuk supit yang kecil dan panjang, dan motif garis bulunya tidak beraturan. (Baca juga Gambar Burung Cendet Jantan)

      Ciri-Ciri Burung Cendet Betina

      • Bulu berwarna hitam pada bagian Burung Cendet betina terlihat semu/tidak terlalu lugas.
      • Bentuk kepala cendet betina terlihat bulat/menggelembung.
      • Pada saat masih anakan, warna hitam pada bagian ekornya tidak jelas.
      • Pada bagian supit, cendet betina memiliki bentuk supit yang besar dengan motif bulu garis teratur yang menyerupai kembang/bunga.
      Sekarang Anda sudah tahu Cara Membedakan Burung Cendet Jantan Dan Betina. Silakan coba datang ke pasar burung di kota Anda, lalu cari Burung Cendet dan coba bedakan mana yang jantan dan mana yang betina. Selamat mencoba!

      Sumber http://merawat-burung.blogspot.com

       Ini dia Tips Cara Perawatan Cendet Pasca Mabung Agar Cepat Tuntas

      Ini dia Tips Cara Perawatan Cendet Pasca Mabung Agar Cepat Tuntas

      Tips Cara Perawatan Cendet Pasca Mabung Agar Cepat Tuntas-Cendet Mabung, banyak yang bertanya kalau cendet mabung berapa lama atau berapa hari juga bagaimana cara merawat cendet mabung pertama agar ketika mabung tidak macet bunyi dan tetap gacor lalu seperti apa ciri-ciri cendet mabung. Berikut akan kami berikan Tips Cara Merawat Cendet Mabung Agar Cepat Tuntas karena Cara merawat pentet mabung

      Kategori

      Kategori